Cara Agar Hp Tidak Bisa Dilacak Oleh Google

Cara agar hp tidak bisa dilacak ini ternyata sangat mudah. Smartphone sudah memiliki fitur khusus yang bisa dimaksimalkan untuk mengikuti perintah tersebut. Mau tahu bagaimana caranya?

Perlu dipahami bahwa Google selalu mencatat seluruh aktivitas pengguna smartphone. Kemana Anda dalam mengunjungi situs, sampai kemana Anda pergi akan terekam dalam sebuah data base. Rekaman ini akan tersimpan meskipun tidak tampil di timeline ponsel pengguna.

Tidak tampilnya rekam jejak pengguna lantaran pengguna sudah biasa menggunakan layanan hapus histori penjelajahan. Misalnya menghapus aktivitas saat browsing di situs tertentu. Karena google juga sudah menyediakan layanan pembersihannya.

Meskipun begitu, rekaman tersebut masih dikantongi oleh Google. Yang artinya, aktivitas dan keberadaan Anda tidak sepenuhnya terhapus. Bahkan mudah untuk dilacak ketika orang lain ingin mengetahui keberadaan Anda melalui aplikasi tertentu.

Lalu, bagaimana caranya Anda agar data Anda tidak bisa dilacak oleh Google? Inilah yang akan Anda temukan di sini. Tapi sebelumnya, mari perhatikan bagaimana cara kerja google dalam menemukan informasi pengguna berikut ini.

Cara Kerja Google Dalam Melacak Aktivitas/Keberadaan Pengguna

pexels.com

Google tentunya tidak asing saat ini. Layanan ini banyak sekali penggunanya. Produknya juga sangat banyak. Bahkan hampir seluruh masyarakat dunia menggunakan layanan ini untuk mengakses berbagai informasi.

Pemanfaatannya membutuhkan sebuah internet. Dan ponsel pintar menjadi satu jenis peralatan yang digunakan untuk mengakses informasi melalui internet. Dari kegiatan inilah google akan memantau seluruh aktivitas konsumen yang menggunakan produknya.

Cara kerjanya dimulai dengan resgitrasi pengguna di salah satu produknya yakni gmail. Kemudian, pengguna mulai beraktivitas di produk lainnya melalui layanan internet. Dari sinilah, aktitifas awal sampai akhir akan terekam.

Rekam jejak si pengguna akan tersimpan dalam histori. Begitu pula akan tersimpan dalam data base google. Dan seluruh aktifitasnya sangat terperinci. Mulai dari kata yang sering diketikkan, sampai kemana pengguna beraktifitas di dunia maya.

Ini berarti bahwa seluruh informasi yang menyangkut diri pengguna terekam sepenuhnya. Hanya saja, data ini tidak dipublikasikan kepada publik.

Masalahnya, kadang ada saja sebuah aplikasi yang bisa digunakan untuk proses pelacakan. Misalnya pelacakan dimana Anda berada saat ini. Sebuah aplikasi ini akan mengetahui secara jelas keberadaan pengguna saat ini.

Hal ini kadang membuat pemiliknya kurang nyaman. Makanya, banyak juga yang memilih untuk menghindari pelacakan. Nah, apakah ini bisa dilakukan?

Cara Menghindari Pelacakan Dari Google

pexels.com

Cara agar hp tidak bisa dilacak ini masih bisa dilakukan oleh pemilik smartphone. Cara yang bisa ditempuh adalah dengan memanfaatkan layanan bernama Web and App Activity. Pengguna smartphone bisa menonaktifkannya jika keberadaannya tidak ingin dilacak.

Ketika pengguna membeli sebuah smartphone, fitur tersebut secara otomatis akan aktif. Kebanyakan, pengguna tidak memperdulikannya. Tapi bagi Anda yang agak risih dengan pelacakan seperti ini, Anda bisa menonaktifkannya secara manual.

Bagaimana caranya? Caranya adalah dengan memasuki menu settingan di smartphone. Kemudian masuk ke menu Google. Dari sini, Anda akan dibawa masuk ke tampilan seluruh layanan.

Silahkan ketuk lagi logo Google yang terdapat di dalamnya. Kemudian ketuk lagi pada menu data dan personalisasi. Di sini, Anda akan menemukan fitur Web and App yang tercentang aktif.

Jika sudah menemukannya, silahkan gulir ke arah kiri. Anda akan dibawa masuk ke sebuah tampilan apakah akan melanjutkannya atau tidak. Di beberapa smartphone akan dijelaskan bahwa layanan tersebut dijeda atau dibatalkan.

Silahkan ketuk jeda beberapa kali, Anda akan sukses untuk menonaktifkan fitur tersebut. Nonaktifnya fitur tersebut memungkinkan Anda tidak akan terlacak aktivitas di google. Bahkan keberadaan Anda di sebuah tempat juga tidak terekam meskipun Anda menggunakan layanan GPS ataupun Google Lokasi.

Sebelum memastikan untuk menonaktifkannya, Anda juga perlu memahami apa yang akan Anda tanggung. Resiko yang akan Anda alami adalah tidak ditemukannya keberadaan perangkat tersebut. Misalnya bila hilang, smartphone tidak bisa dilacak sama sekali.

Berbeda jika Anda masih mengaktifkannya. Ketika smartphone terhubung dengan internet, Anda akan lebih mudah untuk menemukannya. Anda tidak akan kehilangan smartphone kesayangan begitu saja.

Selain menggunakan fitur tersebut, Anda juga bisa menggunakan opsi lainnya. Anda mungkin bisa menemukannya di videomax.co. Situs tersebut banyak mengulas informasi seputar smartphone dan berbagai kendalanya.

Kesimpulannya, pelacakan google ini masih terus berjalan meskipun Anda telah menghapus sejumlah aktivitas di layanannya. Jika Anda tidak mau ini terjadi, cukup terapkan cara agar hp tidak bisa dilacak dengan menonaktifkan fitur web and app.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *