Ingin Turunkan Kadar Kolesterol, Intip Manfaat Dari Ikan Tenggiri

Ikan yang memiliki kerabat dekat dari ikan berjenis tuna, tongkol dan kembung ini memang seringkali banyak dikonsumsi untuk pembuatan pempek, siomay ataupun kerupuk. Ikan satu ini juga cukup populer karena memiliki rasa yang lezat dan menggugah selera. Namun, tak hanya itu saja, ikan tenggiri juga memiliki manfaat lain yang bagus sekali bagi tubuh. Untuk itu, kali ini akan dibahas beberapa manfaat dari ikan satu ini.

Manfaat Yang Bisa Didapat Dari Mengonsumsi Tenggiri

  1. Dapat Menurunkan Kadar Kolesterol

Kolesterol dapat menjadi hal yang menakutkan bagi sebagian orang untuk mengonsumsi daging. Akan tetapi, tak selamanya kolesterol membahayakan selama anda mengonsumsinya dalam kadar yang normal dan wajar. Namun, jika anda takut kolesterol naik, maka anda pun bisa mengonsumsi tenggiri. Pasalnya, ikan ini berasal dari perairan asin sehingga dapat dipercaya mampu untuk menurunkan kolesterol di dalam tubuh.

  1. Dapat Memberikan Kesehatan Pada Mata

Vitamin A memang diketahui menjadi salah satu jenis vitamin yang bagus untuk kesehatan mata. Hal ini disebabkan mata merupakan salah satu indra yang paling penting untuk kehidupankita. Jika anda inginmemiliki mata yang sehat, maka perbanyaklah untuk mengonsumsi makanan yang mengandung banyak vitamin A, seperti yang terkandung dalam ikan tenggiri. Dengan mengonsumsi ikan ini, anda pun juga perlu menyeimbanginya dengan mengonsumsi sayuran dan buah lain.

  1. Berfungsi Untuk Menghilangkan Ketombe

Manfaat lain yang bisa diperolah dari mengonsumsi ikan ini adalah terbilang ampuh untuk menghilangkan ketombe. Caranya adalah dengan menghaluskan daging tenggiri terlebih dahulu kemudian anda pun bisa mencampurkannya dengan lidah buaya yang sebelumnya telah dihaluskan. Aduk bahan hingga tercampur menjadi satu, setelah itu barulah anda bisa mengoleskan campruan tersebut ke rambut dan tunggu hingga sekitar 30 menit. Kemudian anda bisa membilasnya.

  1. Memiliki Dampak Pada Kecerdasan

Mengonsumsi ikan secara kontinyu selalu saja disarankan bagi ibu hamil dan anak-anak. Hal tersebut dikarenakan dengan mengonsumsi ikan secara rutin dapat berfungsi untuk meningkatkan kualitas kognitif. Hal ini dikarenakan tenggiri banyak mengandung omega 3 yang bermanfaat bagi otak sehingga dapat menimbulkan dampak berupa kecerdasan pada anak.

  1. Kaya Akan Vitamin

Salah satu bahan makanan yang memiliki segudang manfaat adalah ikan. Hal inilah yang menyebabkan anda harus mengonsumsi banyak ikan yang berfungsi baik untuk tubuh. Begitu pula pada ikan tenggiri, ikan ini memiliki beberapa vitamin yang baik untuk tubuh seperti vitamin A, vitamin C, dan vitamin B1 yang tentu saja akan berfungsi  baik bagi kesehatan anda.

Itulah beberpa manfat dari mengonsumsi tenggiri yang baik untuk kesehatan. Dengan mengonsumsi ikan secara rutin tentu saja akan memberikan pengaruh yang postif kepada tubuh anda. Untuk itu, mulai sekarang anda haruslah lebih rutin untuk mengonsumsi ikan. Tentunya anda pun bisa mencoba jenis ikan ini, sehingga juga akan merasakan manfaat yang terkandung dari tenggiri ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *