Peluang Bisnis Online Yang Menjanjikan

Saat ini Indonesia menjalani gaya hidup baru atau yang dikenal dengan “new normal”. Tidak hanya dari segi kehidupan sehari-hari saja, pola new normal ini pun merambah hingga ke ranah bisnis. Artinya dengan adanya wabah virus covid-19 ini banyak pelaku usaha menjalankan bisnisnya dengan cara online. Selain itu juga terdapat pelaku usaha yang baru akan memulai usahanya.

Bukan anpa asalan, banyak orang membuka peluang bisnis online. Hal tersebut diakibatkan banyaknya perusahaan besar yang mengalami gulung tikar. Sehingga mau tidak mau harus memecat sebagian para pegawainya. Dan mau tak mak membuat sebagian karyawan yang dipecat tadipun memutar otak dan mencari sumber penghasilan baru.

Salah satunya ialah membuka peluang bisnis dan jenis usahanya sendiri. Dengan memperhatikan standar protokol kesehatan yang ada, sejumlah jenis bisnis di masa pandemi yang dipilih bisa dijalankan hanya dari rumah saja. Nah, berikut ini beberapa peluang bisnis online yang bisa Anda geluti:

  • Online shop

Jenis bisnis yang menjadi favorit banyak orang ialah membuka online shop. Menjalani bisnis di masa new normal berupa online shop ini dapat menekan modal awal. Hal ini dikarenakan, Anda tidak membutuhkan sewa tempat untuk menjalankan usaha ini. Anda juga dapat menjual beragam barang di online shop ini.

Mulai dari peralatan rumah tangga, pakaian, ala-alat kesehatan, hingga kebutuhan bahan pokok. Selain itu, untuk mempromosikan barang Anda pun cukup mudah. Anda hanya perlu menggunakan sosial yang ada, seperti instagram, facebook, dan lain sebagainya. Anda juga bisa bekerja sama dengan berbagai market place yang ada.

  • Freelancer

Jenis bisnis atau usaha yang kedua ialah freelancer. Freelancer atau tenaga lepas ini cukup banyak dicari di era new normal seperti sekarang ini. Mulai dari jasa desain grafis, penulis artikel, hingga copwriter. Bagaimana tidak, di masa new normal ini banyak para pelaku usaha yang menjalankan usahanya melalui online.

Sehingga para pengusaha tersebut membutuhkan pengemasan dan branding yang baik agar produknya bisa menarik banyak konsumen. Sehingga disitulah jasa desain grafis bisa meraup keuntungan. Sedangkan untuk memasarkan produknya. Para pelaku bisnis online akan mencari tenaga copywriter atau penulis naskah iklan agar produknya bisa laku di pasaran.

  • Menjual minuman serbuk

Anda juga bisa membuka usaha bisnis kuliner. Salah satunya yakni minuman serbuk yang menyehatkan. Di masa new normal tentunya harus selalu menjaga stamina agar tetap fit. Nah, salah satu untuk menjaga stamina tersebut dengan mengatur pola makan dan meminum minuman yang menyehatkan.

Kebanyakan orang ingin membeli minuman yang mudah untuk dibuat. Maka dari itu dengan menjual produk berupa minuman serbuk merupakan pilihan yang tepat. Sementara itu, dalam membuat produk minuman serbuk, Anda bisa membuatnya sendiri. Mulai dari membuat serbuk minuman tersebut, kemasan, hingga logo.

 

Selain itu, Anda juga bisa membuka usaha ini dengan bantuan waralaba atau jasa maklon minuman serbuk. Dengan memanfaatkan jasa tersebut, Anda tidak perlu repot membuat produk minuman serbuk Anda. Sebab, jasa inilah yang nantinya akan membuat produk Anda. Mulai dari pembuatan serbuk minuman, pengemasan, izin edar resmi hingga logo.

Anda hanya perlu berkonsultasi atau menuangkan ide Anda mengenai produk seperti apa yang ingin Anda buat. Namun, dalam menggunakan jasa ini, Anda harus mengenali jasa maklon minuman serbuk mana yang sudah mempunyai krebilitas tinggi agar nantinya Anda tidak tertipu dengan iming-iming harga yang murah tetapi kualitas tidak sebanding. Tips seputar ide bisnis lainnya bisa anda cek di https://thisnetworth.com/. Semoga sukses.