Penjelasan Mengenai Apakah itu paypal
Dalam bertransaksi elektronik. Anda mungkin sedikit banyak mengenai paypal. Apalagi sekarang ini semakin banyak orang yang menggunakan paypal. Meski tidak ikut menggunakannya, tentu akan ada rasa penasaran dan ingin tahu mengenai apakah itu paypal? Paypal sendiri berasal dari dua kata, yaitu pay yang artinya bayar dan pal adalah berarti teman. Jadi secara singkatnya anda bisa mengaartikan dengan arti teman untuk membayar. Penjelasan detailnya memang paypal merupakan salah satu sarana transaksi melalui elektronik.
Paypal, sebuah Solusi pembayaran di Dunia Modern
Paypal merupakan salah satu media transaksi yang paling banyak digunakan di seluruh dunia.hal ini dikarenakan paypal mendukung lebih ari seratus jenis mata uang di seluruh dunia. bahkan ini terus berkembang dengan tujuan bisa menjangkau seluruh mata uang yang ada di dunia ini. Paypal sendiri bisa digunakan untuk bertransaksi melalui kartu kredit dan juga sesama pemilik paypal.
Banyak orang yang menggunakan paypal sebagai media transaksi di luar negeri. Karena banyak yang yakin bahwa transaksi menggunakan paypal lebih cepat dilakukan jika dibandingkan dengan metode konvensional. Bagi mereka yang menargetkan perdagangan dengan transaksi sampai internasional. Maka paypal adalah solusi dari transaksi yang cepat dan dibutuhkan di jaman modern ini.
Sejarah dan Perkembangan Paypal
Sejarah berdirinya paypal sendiri memang untuk mempercepat transaksi yang dilakukan secara global. Sejarahnya dimulai saat perusahaan dengan nama confinity milik peter thiel dan maz levchinmembuat sistem transaksi baru dengan nama paypal pada tahun 1999. Saat tahun 2000 perusahaan ini sudah diakuisisi oleh X.com yang dimiliki oleh Elon Musk.
Ini membuat paypal semakin berkembang dan banyak digunakan oleh masyarakat. Awalnya pengguna paypal memang terfokus di amrika dan juga eropa. Namun kini penggunaan paypal sudah merata sampai asia bahkan juga afrika. Ini berhubungan dengan perdagangan global yang telah terjadi saat ini. Bukan hanya perusahaan besar saja yang melakukannya. Bahkan perdagangan global sekarang sudah banyak dilakukan secara personal. Ini membuat pengguna paypal lebih banyak lagi dalam beberapa tahun terakhir ini.