Jenis-jenis Ular Laut

pxhere.com

Ular laut merupakan jenis ular yang hidupnya di dalam laut. Ular laut memiliki banyak sekali jenis yang semuanya memilik bisa yang sangat kuat. Ular laut pada umumnya di lautan tropis terutama di wilayah Samudra India bagian tengah serta bagian utara dan bagian barat Samudra Pasifik. Jenis dan populasi ular laut paling banyak terdapat di daerah Benggala, peraian Australia utara dan timur, perairan Oseania Filipina,seluruh perairan Indonesia, serta wilayah laut koral yang di dalamnya terdapat terumbu karang terbesar dan terpanjang di dunia.

Bahaya Bisa Ular Laur

Ular laut merupakan ular yang memiliki bisa yang sangat kuat. Bahkan kekuatan dari bisa ular laut bisa mencapai 60 kali ular kobra. Bisa dari ular laut mengandung enzim-enzim perusak layaknya ular elapidae. Meskipun racunnya sangat kuat, namun ular laut pada umumnya cukup jarang menggigit manusia. Hal ini karena ular laut memiliki mulut yang sangat kecil dibandingkan dengan jenis-jenis ular yang lainnya.

Pada umumnya ular laut hanya bisa menggigit jari manusia karena mulutnya yang kecil. Namun meskipun begitu, ular laut tetaplah sebagai hewan berbahaya dan merupakan sebuah ancaman bagi para nelayan dan juga penyelam sebab memiliki racun yang sangat berbahaya. Bahkan cerita seorang penyelam yang berusaha memegang ular tersebut yang akhirnya tergigit oleh ular laut.

Dan dari gigitan ular tersebut seorang penyelam akhirnya mengalami kegagalan fungsi jantug dan mengakibatkan kematian sebelum mencapai permukaan air. Untuk itu tentunya kita harus waspada dengan ular laut ketika berada di pantai, menyelam, atau sedang memancing.

Jenis-Jenis Ular Laut

Ular laut memiliki beberapa jenis yang semua jenisnya memiliki bisa yang sangat berbahaya. Nah berikut beberapa jenis ular laut yang ada di dunia:

  • Aipysurus atau disebut ular zitun.

  • Emydocephalus atau disebut ular laut kepala kura-kura.

  • Ephalophis atau disebut ulat laut grey.

  • Hydrelaps atau disebut ular lait darwin.

  • Hydrophis atau disebut Oseania.

  • Kolpophis atau disebut ular laut kepala lebar.

  • Thalassophis atau disebut ular laut nusantara.

  • Laticauda atau disebut erabu.