Beragam Rekomendasi HP Murah Berkualitas

Semua orang pasti membutuhkan hp. Di mana ada banyak hp yang bisa Anda miliki dengan berbagai spesifikasi yang ada di dalamnya. Beberapa orang juga pastinya ingin memiliki smartphone dengan harga murah namun memiliki spesifikasi yang tinggi. Baik smartphone Android maupun iOS sendiri memiliki kelemahan dan juga kelebihannya tersendiri. Namun, apakah mungkin dengan harga yang murah tetap bisa mendapatkan hp yang berkualitas?

Hp Murah yang Berkualitas

Biasanya, untuk beberapa smartphone yang bagis ini akan dinilai dari penggunaan prosesor dari smartphone itu sendiri. Untuk beberapa pilihan RAM yang masuk pada kategori spesifikasi dewa adalah smartphone yang sudah memiliki minimal RAM sebesar 3 sampai dengan 4 GB. Selain itu, ada juga keberadaan kamera yang tersedia mulai dari 3 sampai dengan 4 kamera.

Pada tahun 2021 ini sendiri, ada cukup banyak brand smartphone yang mengeluarkan berbagai pilihan smartphone dengan kualitas-kualitas unggulan yang mereka miliki. Bahkan nantinya, untuk harga yang ditawarkan pun tidak akan terlalu tinggi. Sehingga hal ini akan memudahkan banyak orang untuk bisa memiliki smartphone terbaik bahkan dengan harga yang terjangkau.

Berbagai Pilihan HP Murah Berkualitas Tahun 2021

Ada beberapa brand dari sejumlah perusahaan smartphone yang akan mengaluarkan produk terbaik mereka bahkan dengan harga murah dan spesifikasinya yang terbaik. Ada beberapa pilihan smartphone yang murah dan berkualitas untuk Anda miliki di tahun 2021 ini. Beberapa pilihannya adalah:

Redmi Note 10S

Smartphone pertama dengan harga terjangkau spek dewa hadir dari Redmi Note 10S. Smartphone ini adalah smartphone ini adalah smartphone yang memiliki RAM 6 dan juga 8 GB. Sedangkan untuk ROM nya 64 GB dan juga 128 GB. Smartphone ini dibekali dengan prosesor MediaTek Helio G95 dan juga memiliki layar Amoled dengan ukuran 6.43 inci di mana hal ini mengantongi sertifikasi SGS untuk adanya fitur cahaya biru yang akan tersedia. Smartphone ini juga memiliki spesifikasi kamera dengan resolusi 64 MP, kamera ultrawidenya 8 MP, dan due kamera depth dan juga macro dengan resolusi 2 MP. Smartphone ini juga memiliki kapasitas 5000 mAh dan sudah dibekali dengan pengisian cepat 33W.

Samsung Galaxy A02

Jenis smartphone berikutnya yang masih bisa Anda miliki dengan harga yang murah ini adalah Samsung Galaxy A02. Smartphone ini juga memiliki harga yang cukup murah bahkan hanya 1 jutaan saja. Smartphone ini memiliki keunggulan dengan baterainya yang cukup besar sebesar 5.000 mAh. Untuk layarnya sendiri, cukup memuaskan di mana layarnya berukuran 65, inci dan memiliki resolusi HD dengan jenis PLS Infinity-V yang luas dan juga tajam bagi para penggunannya. Sedangkan kamera ini memiliki spek dewa dengan 2 pilihan kamera belakang dengan kamera utamanya sebesar 13 MP, kamera macro 2 MP. Smartphone ini juga memiliki spek dewa karena sudah memiliki prosesor Mediatek MT6739W dengan RAM 3GB dan ROM nya sebesar 32GB.

Realme Narzo 30A

Jenis smartphone berikutnya yang memiliki harga terjangkau dengan spesifikasi terbaik juga diberikan oleh Realme Narzo 30A. Smartphone ini adalah smartphone yang terkenal untuk bermain game pada kelas entry. Sedangkan untuk spesifikasi yang ditawarkan bisa dibilang sangat mumpuni. Apalagi smartphone ini memiliki baterai yang cukup awet. Smartphone ini sendiri memiliki kapasitas baterainya yang cukup besar yaitu 6000 mAh. Bahkan smartphone ini mampu bertahan sampai 46 hari lamanya di keadaan siaga. Smartphone ini juga sudah dibekali dengan prosessor MediaTek 685 dan juga memiliki pilihan RAM 4GB dan ROM 64 GB.

Poco M3 Pro 5G

POCO M3 Pro ini adalah salah satu smartphone yang harganya murah bahkan spesifikasi yang dimiliki pun bisa dibilang cukup tinggi. Di mana smartphone ini juga sudah memiliki jaringan 5G dengan chipset MediaTek Dimensitynya 700. Smartphone ini juga memiliki triple kamera dengan kamera utamanya 48 MP dan sensornya ½ inci ditambah lagi dengan 2 kamera pendukung yang masing-masingnya memiliki 2 MP. Smartpone ini juga sudah menyediakan mode baca 3.0 yang tidak akan membuat mata para penggunannya ini cepat lelah.

Redmi 9T

Smartphone berikutnya hadir dari Redmi dengan seri Redmi 9T. Smartphone ini adalah smartphone yang memiliki prosesor Snapdragon 662 yang bisa dibilang cukup mumpuni untuk Anda gunakan sebagai smartphone gaming tingan. Smartphone ini memiliki ukuran layar 6.53 inci. Selain itu, smartphone ini juga memiliki konfigurasi 48 MP, 8MP, 2MP dan 2MP. Smartphone ini adalah smartphone yang juga mendukung kecepatan untuk mengisi daya. Adanya system fast charging 18 Watt adalah unggulan dari brand ini.

Vivo S1

Smartphone berikutnya yang memiliki harga terjangkau dengan spesifikasi terbaik dihadirkan oleh Vivo S1. Smartphone ini adalah smartphone yang sudah dibekali dengan layar super Amoled dengan ukuran 6.38 inci. Di mana smartphone ini sendiri juga memiliki resolusi 1080 x 2340 piksel dan memiliki layar Always On display. Smartphone ini dibekali dengan prosesor MediaTek Helio P65 yang sudah didukung dengan RAM 4GB dadn juga kapasitas penyimpanan internalnya yang bisa mencapai 128 GB.

Realme C15

Selain Vivo, Anda juga bisa memiliki salah satu smartphone terbaik yaitu Realme C15. Smartphone ini adalah smartphone yang memiliki kapasitas baterai yang cukup tinggi. Di mana smartphone ini sendiri memiliki kapasitas 6.000 mAh. Smartphone ini bahkan mengklaim jika baterainya bisa bertahan sampai dengan 57 hari ketika berada pada mode siaga. Ada beberapa penelitian yang dilakukan dengan menggunakan HP ini di mana jika di sisa baterai 1 persen, hp ini bahkan masih bisa Anda gunakan untuk menonton YouTube dengan perkiraan waktu 18 menit.

Realme 5i

Smartphone berikutnya yang masih menjadi unggulan dengan spesifikasinya yang terbaik ada pada smartphone Realme 5i. Smartphone ini adalah smartphone yang memiliki 2 pilihan RAM dengan RAM 2GB dan juga 3GB. Kamera yang dimiliki smartphone ini sendiri ada 4 yang terdiri dari 12 MP, 8 MP, 2 MP dan juga 2 mp. Selain itu, smartphone ini juga sudah dibekali dengan baterai dengan kapasitas yang besar yaitu 5000 mAh yang pastinya sangat awet untuk Anda gunakan bermain game, mengabadikan momen dan bersosial media.

Oppo A12

Rekomendasi smartphone berikutnya yang bisa dibeli ada dari Oppo A12. Smartphone ini sendiri adalah smartphone yang memiliki spesifikasi yang cukup tinggi. Di mana ada 2 pilihan RAM 3 GB dan 4 GB. Untuk baterai yang dimiliki smartphone ini cukup besar yaitu 4230 mAh. Selain itu, smartphone ini juga sudah menjalankan system Android 9 Pie. Untuk tampilannya sendiri, Oppo A12 ini juga sudah cukup besar dan memuaskan. Apalagi dengan adanya layar 6.22 inci yang memberikan konsep tetesan air atau waterdrop.

Realme 3

Smartphone lain yang masih memiliki spek dewa dengan harganya yang terjangkau dihadirkan oleh smartphone Realme 3. Smartphone ini memiliki sebuah fitur nightscape dan juga chroma boost yang ada pada kamera sehingga membuat smartphone ini jauh lebih unggul dibandingkan hp murah lainnya. Di mana adanya mode nighscape ini juga akan membantu untuk meningkatkan hasil foto pada kondisi low loght dan chroma boost dengan hasil foto yang akan sangat kaya warna.

Realme 5

Smartphone ini adalah smartphone yang bisa Anda jadikan sebagai pilihan bagi Anda yang mungkin hanya memiliki budget yang minim. Smartphone ini dibanderol dengan harga yang murah namun spesifikasinya terbilang cukup mumpuni. Smartphone ini sudah memiliki 3 kamera belakang. Di mana kamera belakang yang tersedia ini memiliki hasil yang cukup berkualitas. Namun, system Android yang ada di HP ini masih menggunakan Android 9.

Vivo Y12

Smartphone Vivo Y12 ini adalah salah satu smartphone yang memiliki kapasitas baterai yang cukup besar di mana baterai yang disediakan oleh smartphone ini sebesar 5000 mAh. Smartphone ini adalah smartphone yang memiliki 3 kamera utama dengan konfigurasi 13 MP, 8 MP, 2MP. Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 8 MP. Untuk kapasitas memorinya juga tersedia dengan 3 GB RAM dan ROM 64 GB yang bisa memudahkan Anda ketika ingin menyimpan sejumlah file yang penting.

Oppo A5s

Smartphone berikutnya ada dari Oppo A5s. Di mana smartphone ini adalah smartphone yang memiliki dual kamera belakang. Sedangkan untuk resolusinya 13 MP dan 2 MP. Selain itu, smartphone ini juga memiliki layar yang lebar dan dibekali dengan baterai yang cukup besar. Baterai dari smartphone ini sendiri kapasitanya 4230 mAh. Di mana kehadiran baterai ini akan sangat membantu bagi Anda yang sering beraktivitas atau akan sering menggunakan smartphone.

Samsung Galaxy M20

Untuk rekomendasi smartphone harga terjangkau dengan harga murah lainnya bisa Anda dapatkan dengan memilih Samsung Galaxy M20. Smartphone ini adalah smartphone yang menawarkan banyak spesifikasi yang cukup mumpuni. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan banyak kelebihan di mana disediakan layar Infinity V yang sudah mendukung resolusi dengan full HD. Untuk layarnya sendiri, smartphone ini akan memberikan layar hingga 6.3 inci. Dengan layar yang besar ini akan memberikan kepuasan bagi Anda yang gemar bermain game, menggunakan YouTube maupun menonton film di HP.

Redmi 7A

Smartphone ini menjadi salah satu smartphone unggulan yang bisa mendukung berbagai aktivitas yang akan Anda jalankan. Baik itu browsing, chatting atau hanya sekedar digunakan untuk membuka social media. Smartphone ini juga sudah dibekali dengan RAM 2GB, sedangkan kapasitas penyimpanannya 16GB. Smartphone ini nantinya juga akan dibekali dengan kamera belakangnya sebesar 12 MP dan kamera depannya 5 MP. Meskipun smartphone ini hanya memiliki 2 GB RAM, namun smartphone ini bahkan dinilai sangat tahan baterai. Sebab, baterai yang dimiliki oleh smartphone ini sebesar 4000 mAh.

Jadi, itulah sebagian rekomendasi hp yang murah dengan spesifikasi terbaik di kelasnya. Beberapa hp di atas bisa Anda temukan pastinya di konter atau gerai-gerai resminya. Jangan lupa untuk membelinya di tempat yang terpercaya untuk mendapatkan barang yang terpercaya dan juga terjamin. Selain itu, pastikan juga untuk memilih smartphone yang murah mulai dari HP harga 1 jutaan sampai dengan beberapa hp dengan spek dewa yang mahak sekalipun.